PUBLIKAINDONESIA, MARTAPURA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Banjar menggelar rapat evaluasi kehumasan pasca Pilkada 2024 bersama stakeholder dan media di Aula Kantor KPU Banjar, Selasa (11/3/2025) sore.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan publik terhadap penyelenggaraan pemilu serta memperkuat peran media dalam mengawal demokrasi.
Ketua KPU Banjar, Abdul Muthalib, menyampaikan apresiasi kepada media yang telah berkontribusi dalam menyukseskan Pilkada 2024 di Kabupaten Banjar. Menurutnya, media memiliki peran vital dalam menyosialisasikan tahapan pemilu kepada masyarakat.
“Kami sudah berupaya maksimal menyebarkan informasi melalui videotron dan iklan. Namun, peran teman-teman media tetap tidak tergantikan dalam mengedukasi serta mengkampanyekan tahapan Pilkada, hingga angka partisipasi masyarakat cukup tinggi,” ujar Muthalib.
Ia menegaskan bahwa kegiatan ini menjadi momentum penting bagi KPU Banjar untuk memperkuat sinergi dengan media guna memastikan penyelenggaraan Pilkada yang transparan dan berintegritas di masa mendatang.
Peran Media dalam Menjaga Demokrasi
Dalam rapat evaluasi ini, KPU Banjar menghadirkan akademisi Muhammad Aini dari Universitas Kalimantan Al Banjari sebagai narasumber. Ia menyoroti eksistensi pers dalam menjaga demokrasi yang jujur dan bermartabat.
Diskusi interaktif berlangsung sebelum acara ditutup dengan buka puasa bersama, mencerminkan komitmen KPU Banjar dalam terus meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemilu melalui transparansi dan keterbukaan informasi kepada publik.